Managing Product Development Process Design Thinking Implementation Method Materi ini salah satu yang sangat dibutuhkan saat ini baik oleh kalangan perbankan, leasing, finance, pegadaian serta unit usaha lain yang membutuhkan soft skill untuk para staff di area product development, marketing, marcom, service handling, dan process dalam organisasinya sehingga meningkatkan ketepatan dalam menciptakan suatu produk, memperbaiki produk, menambah dan juga merevisi suatu product process serta menhandle complain atas produk yang sudah ada dipasar.
Teknik Penyelesaian Sengketa melalui Jalur Litigasi bagi Perusahaan PembiayaanMengingat kompleksnya masalah litigasi, maka OJK mengeluarkan POJK yang khusus mengatur mengenai penyelesaian sengketa dengan keterlibatan pihak independen. Disamping itu masih banyak jalur alternatif penyelesaian selain jalur litigasi yang bisa menjadi mitigasi risiko yang dikenal dengan jalur non litigasi (luar pengadilan) seperti: Konsultasi, Negoisasi, Mediasi, Konsiliasi dan Penilaian Ahli.
Dengan tersedianya jalur litigasi dan non litigasi sebagai alternatif penyelesaian sengketa membuat multifinance semakin bijak dalam mengambil langkah mitigasi risiko dalam membangun tata kelola (risk governance) yang secara tidak langsung akan menaikkan reputasi dan profit sebagai tujuan utama dari perusahaan.
CREATING TRAINING NEEDS ANALYSIS: Step Assessment for People DevelopmentPelatihan dan pengembangan pegawai/karyawan memerlukan kesiapan sumber daya manusia sangat bergantung kepada sistem pengembangan kompetensi maupun skill dan knowledge yang dimiliki oleh perusahaan. Salah satu sarana yang pada umumnya dipergunakan perusahaan saat ini untuk meng-upgrade kemampuan sumber daya manusianya adalah dengan memiliki fasilitas Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) atau Training Center sendiri. Pada intinya, Divisi Pendidikan dan Pelatihan harus menjadi tulang punggung utama yang bertugas mendukung kebutuhan bisnis melalui sumber daya manusia yang handal dengan dukungan program-program pelatihan yang Link and Match dengan kebutuhan bisnis (Business Plan).
Green Financing for Banking and Financial InstitutionsPenyaluran pembiayaan berwawasan lingkungan atau biasa disebut kredit hijau (Green Financing) saat ini merupakan topik hangat di seluruh industri baik perbankan maupun non perbankan di seluruh dunia. Regulator juga berupaya mendorong skema pembiayaan berwawasan lingkungan (Green Financing) untuk mendukung upaya menekan kerusakan lingkungan, sekaligus mendorong pemulihan ekonomi nasional saat ini, dengan memberikan insentif antara lain pembiayaan properti berupa pelonggaran kebijakan rasio loan-to-value atau financing-to-value serta uang muka kredit/pembiayaan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai.
Kiat Hindari Fraud Bagi Karyawan Dengan Pengaturan Gaji dan InvestasiProgram Pelatihan Kiat Hindari Fraud Bagi Karyawan Dengan Pengaturan Gaji dan Investasi
adalah suatu pelatihan yang dapat memberikan solusi untuk pengelolaan gaji yang diterima agar terhindar dari fraud dan persiapan masa depan pegawai yang cerah dengan bisa berinvestasi tanpa mengganggu waktu kantor.
Penyusunan Annual Report Berbasis ARA & POJKDalam menjalankan bisnis, tentu terdapat beberapa jenis report atau laporan yang harus dibuat. Salah
satunya adalah Annual Report (Laporan Tahunan). Jenis laporan ini merupakan laporan yang harus
disiapkan dalam rangka melancarkan jalannya sebuah bisnis atau organisasi yang dijalankan. Jelas sekali
bahwa Annual Report merupakan laporan perkembangan dan pencapaian yang diraih oleh sebuah
perusahaan atau organisasi dalam satu tahun tertentu. Data yang akurat dan lengkap yang diungkap
dengan baik merupakan dasar dalam penyusunan Annual Report tersebut. Para pemimpin
perusahaanperusahaan dunia semakin menyadari bahwa laporan yang lebih komprehensif (tidak hanya
sekedar laporan kinerja keuangan saja), melainkan mencakup banyak hal, seperti kinerja operasional
perusahaan, aspek tata kelola perusahaan, aspek pemasaran, dan lain sebagainya, yang akan mendukung
strategi perusahaan dan dapat menunjukkan komitmen mereka terhadap pembangunan yang
berkelanjutan (sustainable development). Hal tersebut mengingat pemerintah, pasar, investor, bahkan
bursa efek mulai meminta hingga menuntut pengungkapan tentang tujuan dan kinerja perusahaan secara
transparan dalam Annual Report (AR) perusahaan.
BANKING STRATEGIC PLANNING: Penerapan Analisa SWOT & Balance ScoreCard pada PerusahaanBanking Strategic Planning, merupakan salah satu alternatif bagi manajemen untuk menentukan arah dan langkah-langkah yang perlu ditempuh dalam mencapai “goals”. Perencanaan Strategis berperan dalam penentuan strategi Bank. Tanpa perencanaan strategi yang baik, maka sebuah perencanaan tidak akan memberikan nilai tambah dalam implementasi program kerja organisasi atau perusahaan.
Perencanaan strategis meliputi kerangka dan proses yang akan menjadi panduan bagi perusahaan untuk berkembang dan maju. Untuk mencapai visi dan misi perusahaan tersebut, maka seluruh sumber daya manusia yang ada harus bekerja sama dalam sistem dan proses yang tepat serta dapat mengoptimalkan seluruh kemampuan sumber daya perusahaan.
Corporate Secretary for Sustainability Governance: Sustainable Finance, Environmental, Social & Governance (ESG), and Corporate Social Responsibility (CSR)Tren global menuju keberlanjutan usaha tengah berlangsung. Lebih banyak perusahaan memahami cara kinerja keberlanjutan yang baik dapat melindungi dan menciptakan nilai pemegang saham. Itulah sebabnya sekretaris perusahaan (Corporate Secretary) dan profesional tata kelola mendukung untuk meningkatkan peran pengelolaan dan pengawasan keberlanjutan.
Diskusi ini akan membahas lanskap tata kelola perusahaan yang berubah yang menjadikan tata kelola keberlanjutan sebagai keharusan hukum dan cara mengelola risiko kelangsungan bisnis serta merek dan reputasi. Webinar ini menyajikan temuan tingkat tinggi dari penelitian tentang Profesional Tata Kelola dan peran Sekretaris Perusahaan dalam tren bisnis yang penting saat ini.
IT Security System and Cyber Risk Mitigasi Risiko Kejahatan Siber Transaksi ElektronikPerbankan nasional masih mengalami darurat kejahatan siber. Bentuk kejahatan siber yang dihadapi bank-bank di Tanah Air ini makin variatif. SDM dan nasabah punya peran penting dalam sistem keamanan siber perbankan. Padahal, keamana siber menjadi penting dalam financial inclusion, yang ditargetkan pemerintah 90% penduduk Indonesia mempunyai akses layanan perbankan dengan akun bank pada tahun 20224 Hal ini menjadi persoalan manakala keamanan siber masih menghantui.