Kompleksitas kegiatan usaha Bank yang semakin tinggi mengakibatkan tantangan dan eksposur risiko yang dihadapi juga semakin besar. Melihat perkembangan tantangan dan risiko usaha Bank yang semakin besar, diperlukan berbagai macam upaya untuk memitigasi risiko tersebut, baik yang bersifat preventif (ex-ante) maupun kuratif (ex-post). Oleh karena itu diperlukan adanya peningkatan peran dan Fungsi Kepatuhan serta satuan kerja kepatuhan dalam pengelolaan Risiko Kepatuhan. Pengelolaan Risiko Kepatuhan yang baik dan tepat waktu diharapkan dapat meminimalisasi dampak risiko sedini mungkin. Dengan demikian peran dan Fungsi Kepatuhan maupun satuan kerja kepatuhan ke depan tidak hanya melihat suatu kejadian yang bersifat preventif (ex-ante) melainkan juga harus mampu mengelola Risiko Kepatuhan agar sejalan dengan penerapan manajemen risiko yang telah berjalan di Bank secara keseluruhan.
Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa, khususnya jasa pelatihan maka Infobank Institute dengan ini ingin menyelenggarakan 2 (Two) Days Workshop & Discussion: Membangun Sistem Kepatuhan Terintegrasi: Komitmen dan Kebijakan dalam Tata Kelola Kepatuhan Berkualitas untuk Meningkatkan Kesehatan Bank., yang akan diselenggarakan pada:
Hari / Tanggal : Selasa - Rabu, 22 - 23 November 2022
Tempat : Le Meridien Hotel Jakarta
Waktu : Pukul 09.00 – 16.00 WIB
II. Tujuan Pelatihan
1. Meningkatkan pengetahuan pemahaman mengenai filosofi dan teori dasar fungsi kepatuhan sehingga dalam pelaksanaanya di Bank akan sejalan dengan arah kebijakan dan ketentuan otoritas perbankan.
2. Peserta memiliki pemahaman tentang fungsi kepatuhan yang harus ada di bank dan batasannya.
3. Meningkatkan kompetensi peserta dalam mengelola risiko kepatuhan sekaligus membangun budaya
kepatuhan.
4. Meningkatkan pemahaman mengenai pelaksanaan prinsip kehati-hatian bank.
5. Memahami teknik pengukuran risiko kepatuhan/indeks kepatuhan serta tool yang dipergunakan di
dalam mengendalikan risiko kepatuhan.
III. Materi Pelatihan
1. Konsep, dasar ketentuan, struktur organisasi, Direktur Kepatuhan, dan Satker Kepatuhan
2. Pelaksanaan fungsi kepatuhan, lingkup. membangun budaya kepatuhan, aspek risiko kepatuhan, dan
penilaian indeks kepatuhan
3. Pemahaman prinsip kehati-hatian bank (CAR, BMPK, GWM, Posisi Devisa Neto, NPL Neto,
Manajemen Risiko, Tingkat Kesehatan Bank, GCG)
4. Konsep GRC
5. Compliance tool dalam rangka pengendalian risiko kepatuhan
6. Diskusi & Tanya Jawab
IV. Metode Pelatihan
1. Offline (tatap muka)
2. Presentasi
• Power Point
• Excel
3. Diskusi dan Tanya Jawab 2 arah dan workshop yang membahas kasus nyata dari peserta training.
V. Sasaran Peserta
1. Direktur Kepatuhan
2. Divisi Kepatuhan/Compliance
3. Divisi Manajemen Risiko/SKMR
4. Komite Pemantau Risiko
5. Komite Audit
6. Satuan Kerja Anti Fraud
7. Corporate Legal
8. Legal Advisor/ Staff
9. Corporate Secretary/Manajemen Perusahaan
VI. Investasi
Rp. 7.500.000,-/ Peserta (Harga Normal)
RP. 7.000.000,-/ Peserta (Bagi Group Perusahaan/Instansi mengirim 5 peserta)
(Biaya pelatihan belum termasuk Penginapan/Hotel)
VII. Fasilitas
1. Training Kit
2. Materi Hardcopy & Softcopy
3. Coffee Break & Lunch
4. Sertifikat Pelatihan
5. Merchandise KAOS INFOBANK
6. Publikasi foto kegiatan training di Majalah INFOBANK
7. FREE Majalah INFOBANK!
Informasi lebih lanjut mengenai program training ini, Bapak/Ibu dapat menghubungi Sdr. Iyan di nomor
telepon 021-7253127 Ext. 447, HP. 0812 1000 7459 atau email: iyan.infobank@gmail.com.
Overview
Tujuan Pelatihan
Target Peserta
Materi
Instruktur
Metode Pelatihan
Contact Person